SAJIAN SPESIAL EARTH HOUR 2019 DARI HOTEL DE PAVILJOEN BANDUNG


Bandung Side,
RE Martadinata – Earth Hour atau Jam Bumi merupakan sebuah kampanye global yang diikuti oleh berbagai negara di dunia sebagai bentuk kesadaran terhadap dampak dari perubahan iklim dan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga bumi. Bentuk kontribusi dalam kampanye global ini bisa dimulai dari hal kecil salah satunya adalah pemadaman lampu yang dilakukan bersamaan pada tanggal 30 Maret 2019.

“Agung” Sound of Waste

Sebagai salah satu bentuk partisipasi dalam kampanye ini, Hotel De Paviljoen Bandung ikut serta memadamkan lampu secara serentak pada tanggal 30 Maret 2019 mulai dari pukul 20.30 sampai pukul 21.30 WIB. Para tamu yang menginap atau sedang berkunjung pun dihimbau untuk melakukan pemadaman lampu yang dilakukan selama 60 menit. Namun para tamu tidak perlu khawatir akan merasa bosan, karena di jam tersebut ada sebuah mini konser persembahan dari “Agung” Sound of Waste di area De Plaza. Mini konser ini cukup unik karena musisinya akan memainkan berbagai macam instrumen yang terbuat dari berbagai bentuk botol kaca bekas tetapi tetap menghasilkan musik yang indah.

Nilai lebih dari merayakan Earth Hour 2019 di Hotel De Paviljoen adalah harga spesial yang diberikan bagi Anda yang menginap di tanggal 30 Maret 2019. Cukup dengan membayar Rp. 600.000 Net, Anda sudah bisa menginap di kamar type Deluxe yang istimewa. Tidak hanya itu saja, Anda juga berkesempatan untuk mendapatkan penawaran istimewa gratis ice atau hot Cappuccino dengan hanya membeli satu main course di Keuken Restoran atau gratis satu pan pizza dengan  hanya membeli lima signature coffee Hotel De Paviljoen Bandung.***

Tinggalkan Balasan