Courtyard Hotel Dukung Youth Career Initiative dan SOS Children’s Villages dalam Memberdayakan Anak Muda

Bandung Side, Dago – 2 Agustus 2018 – Berdasarkan survei International Labor Organization (ILO) pada tahun 2016, tingkat pengangguran anak muda di rentang usia 15-24 tahun masih tergolong tinggi, hingga mencapai empat juta jiwa. Beberapa faktor penyebabnya adalah rendahnya tingkat pendidikan dan keterampilan, serta pengalaman kerja yang masih kurang. Anak-anak yang telah kehilangan pengasuhan orang tua dan tinggal di pengasuhan alternatif cenderung rentan terhadap faktor-faktor tersebut.

Courtyard by Marriott Bandung Dago, bekerjasama dengan Youth Career Initiative (YCI) dan SOS Children’s Villages Indonesia, mendukung program pembekalan keterampilan kerja di bidang perhotelan bagi anak-anak muda Indonesia, dengan tujuan memberikan kesempatan membangun karir di industri perhotelan.

YCI adalah lembaga internasional yang memberikan pelatihan perhotelan kepada anak-anak muda yang rentan terhadap risiko kurangnya akses pendidikan, sedangkan SOS Children’s Villages Indonesia merupakan organisasi sosial non-profit yang menyediakan pengasuhan alternatif bagi anak-anak yang telah atau rentan kehilangan pengasuhan orang tua. Pada tanggal 1 Agustus 2018 lalu di ballroom Courtyard by Marriott Bandung Dago, telah dilaksanakan serah terima trainee antara YCI dengan beberapa partner hotel, dimana Courtyard by Marriott Bandung Dago adalah salah satunya. Dua orang anak muda trainee dari YCI secara resmi telah ditempatkan di Courtyard by Marriott Bandung Dago untuk melaksanakan program pelatihan yang berlangsung selama 6 bulan mulai 1 Agustus 2018 hingga 31 Januari 2019. Selama masa pelatihan, anak muda terpilih ini mendapat kesempatan langsung mencoba berbagai pekerjaan di dunia perhotelan.

Menggandeng lebih banyak partner hotel, program kerjasama kali ini memberikan manfaat kepada 14 anak muda secara keseluruhan. “Anak-anak kami tentu sangat terbantu dengan kerja sama ini. Kami harapkan lebih banyak lagi rekan-rekan korporasi yang bisa turut mendukung pemenuhan kebutuhan pendidikan dan keterampilan anak muda, sehingga mereka bisa mempunyai bekal yang berguna untuk bersaing di dunia kerja,” kata Gregor Hadi Nitihardjo, National Director SOS Children’s Villages Indonesia.

Kerjasama ini juga dijalin oleh Courtyard by Marriott Bandung Dago sebagai bentuk kontribusi dalam mengurangi angka pengangguran anak muda di Indonesia, dan juga sebagai implementasi salah satu core value Marriott International, yaitu Serve Our World.

“Kerja sama ini sekaligus memberikan kami kesempatan untuk mewujudkan salah satu core value Marriott International, Serve Our World. Artinya kami selalu berusaha menciptakan dampak positif yang berkelanjutan dimanapun kami beroperasi. Selain itu, kami juga bisa mendapat potensi sumber daya manusia yang baik untuk keberlanjutan kami di masa depan. Kami percaya, anak-anak muda ini mempunyai potensi yang luar biasa,” ujar Kadek Suartana, General Manager Courtyard by Marriott Bandung Dago. ***
#

Tinggalkan Balasan