Perjalanan Lebaran Nyaman Bersama All New Ertiga

Bandung Side, -PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sukses mengikuti ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 bulan lalu dan All New Suzuki Ertiga menjadi bintang nya pada model Low Multi Purpose Vehicle (Low MPV).

Kini konsumen Indonesia diseluruh penjuru tanah air bisa menikmati kehadiran Suzuki All New Ertiga yang sudah berevolusi mulai dari eksterior, interior dan juga mesin. Diluncurkan di 23 Pascal Bandung, Jumat(18/5/2018), Low MPV secara resmi hadir dengan konsep desaign yang kuat,dan elegan dilengkapi fitur mutakhir memanjakan keluarga Indonesia, khususnya keluarga Jawa Barat dan Kota Bandung.

Marketing Director 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Donny Saputra menegaskan, walaupun All New Ertiga baru diproduksi 20 April 2018, namun pihaknya menjamin konsumen sudah dapat memesan dan membeli All New Ertiga untuk digunakan pada saat mudik dan lebaran.

Hal ini ditegaskan Donny Saputra saat Press Conference Peluncuran All New Ertiga bertajuk “The New Face of Urban MPV”, di favehotel Hyper Square jl. Pasirkaliki Bandung diwaktu yang sama Jumat, (18/5/2018).

Turut menghadiri prescon Director PT Nusantara Jaya Sentosa (Main Dealer Suzuki Automobiles for West Java);Miekewati Tanudiwidjaja, General Manager PT NJS;Andy Wijaya, Sales & Marketing Manager PT NJS;Vicky Yusika, Head of Regional Training Suzuki Jawa Barat PT NJS;Toni Sugiharto Koswara, dan Group Head Dealer Sales 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS);Randy Rezki Murdoko.

“Suzuki All New Ertiga pada 20 April 2018 telah diproduksi sebanyak 1.500 unit dipabrik Cikarang yang sudah mulai beroperasi, dilanjutkan dibulan Mei 2018 sebanyak 5.000 unit, dan pada akhir Mei 2018 ini sudah sebanyak 7.000 unit All New Ertiga siap diserahkan kepada konsumen,” ungkap Donny Saputra. Maka dipastikan di tahun 2018, lanjut Donny, konsumen yang telah memesan dan membeli Suzuki All New Ertiga saat ajang IIMS atau saat peluncuran di 23 Pascal Bandung sudah dapat menggunakannya saat Mudik di Lebaran tahun ini.

Lebih lanjut Donny Saputra mengatakan, untuk target nasional, All New Ertiga diperkirakan diserap pasar sebanyak 3.000 unit per bulan, kami berharap naik 60 persen sehingga mencapai 5.000 per bulan.

“Selain diluncurkan di Kota Bandung, All New Ertiga juga diluncurkan di 11 Kota di Indonesia, pastinya Jawa Barat khususnya Kota Bandung, karena Bandung merupakan Barometer trend penjualan mobil selain empat kota lainnya di Indonesia,”ujar Donny.

“Kami berharap All New Ertiga akan menjadi kendaraan favorit keluarga di indonesia, dan kami akan terus berkomitmen mengeluarkan produk mobil Suzuki yang kompetitif dan penuh dengan fitur-fiturmodern,”kata Donny Saputra.

Di akhir paparannya Marketing Director 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Donny Saputra kembali mengatakan, sejak tahun 2012 Suzuki telah memikirkan perubahan Ertiga untuk masa depan berdasarkan masukan dari konsumen, “Kami selalu bekerjasama dengan Principal kami di Jepang dan memang inspirasi kesempurnaan All New Ertiga lebih banyak dari konsumen yang berasal dari Indonesia,”tegas Donny.

“Pabrik mobil Suzuki yang ada di Cikarang sudah siap produksi dan dipastikan All New Ertiga akan kami ekspor juga ke negara-negara Asean (kecuali Vietnam) dan Amerika Latin, maka All New Ertiga merupakan produk global yang inspirasinya berasal dari Indonesia,” pungkas Donny Saputra.

General Manager PT Nusantara Jaya Sentosa (NJS) Andy Wijaya mengatakan, untuk Kota Bandung All New Ertiga diharapkan terus berkontribusi kepada target nasional Suzuki, “All New Ertiga diharapkan diserap pasar Kota Bandung sebanyak 120 hingga 150 unit per bulan,” ungkap Andy.

Ditambahkan oleh Group Head Dealer Sales 4W PT Suzuki  Indomobil Sales (SIS) Randy Rezki Murdoko mengatakan, secara nasional, penjualan mobil Suzuki di Kota Bandung berkontribusi sebesar dua persen, “Diharapkan ke depannya naik menjadi 4 – 5 %,”kata Randy.

Randy Rezki Murdoko kembali mengatakan, untuk distribusi All New Ertiga ke Kota Bandung bisa dikatakan relatif cepat, “Distribusi All New Ertiga dari Cikarang ke Bandung hanya perlu waktu satu hari, sedangkan Distribusi ke Papua bisa mencapai satu bulan, atau paling cepat tiga minggu,”jelas Randy.

Mengenai pemesanan All New Ertiga konsumen tidak perlu khawatir, “Sejak tahun 2012 kami banyak belajar, memang dahulu inden dan supply mobil Ertiga agak lama, namun di tahun 2018 inden dan supply dipastikan hanya memakan waktu dua bulan dengan dukungan pabrik yang ada di Cikarang,”tegas Randy.

“Kita sangat optimis dan tidak takut dengan kompetitor lain yang mengeluarkan mobil sejenis, saat di IIMS 2018 bulan lalu All New Ertiga menjadi bintangnya oleh pengunjung. Selain itu, dari data  yang kami punya, di tahun 2016 menuju tahun 2017 penjualan Ertiga dari 12,8 persen naik menjadi 14 persen, padahal saat itu kompetitor mengeluarkan mobil-mobil terbarunya, bahkan April 2018 penjualan Ertiga naik menjadi 15 persen. SIS memiliki produk real MPV yaitu All New Ertiga dan strategi marketing yang handal yakni Zero Complain, ”pungkas Randy.

Dari sisi pemakaian BBM, Sales & Marketing Manager PT Nusantara Jaya Sentosa (NJS) Vicky Yusika mengatakan, hasil uji BT2MP Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), tipe manual All New Ertiga rata-rata mampu mencapai 18,09 km per liter, dan untuk tipe Matic rata-rata mampu mencapai 16,73 km per liter. Secara bobot All New Ertiga lebih ringan 50 kg dari Ertiga tipe lama, karena All New Ertiga meminimalisir sambungan pada rangka mobil,”jelas Vicky.

Director PT Nusantara Jaya Sentosa (NJS) Miekewati Tanudiwidjaja mengatakan, pihaknya mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat dan konsumen yang selama ini telah menggunakan mobil Suzuki khususnya Ertiga dari NJS. “Al New Ertiga yang diluncurkan sekarang memiliki warna baru, yakni Glorious Brown Pearl Metalic dan Magma Grey Metalic. Sedangkan warna lainnya masih ada, yakni Snow White Pearl, Radiant Red Pearl, Silky Silver Metallic, Burgundy Red Pearl, dan Cool Black Pearl Metallic,” pungkas Miekewati.

Berikut harga All New Ertiga di Kota Bandung, untuk tipe GA dibanderol dengan harga Rp.197.500.000, tipe GL Manual Rp.215.500.000, tipe GL Automatic Rp.225.000.000, tipe GX Manual Rp. 225.500.000, dan tipe GX Automatic Rp.236.000.000.

Kehadiran All New Ertiga dengan bukan hanya menegaskan bahwa PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan mobil yang memiliki tema perubahan revolusioner, baik Interior, eksterior dan mesin yang baru, tapi All New Ertiga hadir sebagai mobil handalan keluarga anda.***

Tinggalkan Balasan